Blogging Dapat Dolar


O-man: Bismillahirrohmanirrohim... Alhamdulillah puji syukur ke hadirat Allah SWT pagi hari ini saya masih diberi kesehatan lahir batin, meskipun kondisi agak-agak drop. Pasalnya lagi demam, tapi sudah agak medingan. Sambil kesana-kemari buka-buka google, ehh kok banyak juga postingan mengenai Blogging dapat Dollar alias dapat duit. Mungkin benar mungkin tidak. Entahlah hihi...

Di sini saya cuma mau curhat saja tentang pengalaman kecil saya mengenal blog. Sebenarnya saya sudah mengenal istilah blog atau blogging atau apalah istilahnya sejak 2005 yang lalu. Dan saya sudah sempat membuat blog di blogspot pada tahun itu. Ya karena kurang begitu tertarik akhirnya hanya sekedar membuat asal-asalan saja, akhirnya lupa deh passwordnya. Bahkan judul blognya.

Kemudian baru ada keinginan membuat blog lagi di tahun 2011. Ya, rentan waktu yang cukup lama sejak tahun 2005. Mungkin karen kesibukan kali yah... (sok jadi orang sibuk). Ketertarikan pada nge-blog di tahun 2011 itu hanya karena ingin membuat design blog. Ehh...mengotak-atik design blog ding! Kok kayaknya  hebat banget kalau membuat blog haha..kayak master saja. Pokoknya hanya ketertarikan di bagian itu saja, bahkan sampai saat ini. Termasuk blog O-man ini tentunya.

Kalau mengenai judul di atas, Blogging Dapat Dollar saya rasa bisa iya bisa tidak. Itu sekedar ingin menulis postingan saja di blog O-man ini. Blog yang saya buat di blogspot tentunya, bukan di Wordpress, atau di lainnya. Karena menurut saya sih asyik aja ngutak-atik CSS, HTML, jQuery, JS, Php, atau yang berkenaan dengan kode-kode yang lainnya, dan tidak ada kaitannya untuk mendapatkan dollar seperti judul posting ini.

Lantas, apakah tidak ada keinginan untuk mencoba mendapatkan dollar dari blogging? Kalau keinginan ada yang pasti. Hanya saja yang sekarang masih terdetik di benak saya: "Apakah saya sempat untuk bisa mendapatkan dollar dari situ?" Nahhh balik bertanya...hahaha. Yawis pokoknya begitu aja dech...

Oh, sedikit tentang blog ya. Menurut saya suatu blog yang baik itu yang enak dilihat, suguhan artikelnya berbobot, ya tergantung peminat seih sebenarnya, terus secara pribadi yang paling menarik bagi saya, Blog itu yang cepet loadingnya alias tidak bikin internet pusing meloadingnya. Pengalaman pribadi saya (yang menggunakan internet dengan jaringan yang lambat banget) Wah jadi malu sendiri...maklum modal internet minimalis haha... Untuk mengunjungi sebuah situs web atau blog kalau loadingnya super lemot jadi malas, dan langsung klik close (x). So, buat sobat-sobat blogger yang kawakan atau yang anyaran "Newbee" istilah seperti saya tentunya nih tolong dijadikan PR bukan sobat-sobat semua. Berharap dech...haha.

Tentang Backlink, Pagerank, dan lain-lainnya no coment dech untuk sementara ini, sebab ya seperti di atas tadi saya belum begitu tertarik, entah kalau di hari-hari kedepan. Mudah-mudahan saja, minta doa sobat-sobat semuanya yaa... Oke ini saja dulu untuk mengisi waktu senggang saya nih sebelum berangkat mengais rizki Allah. Mudah-mudahan berbarakah Amienn... Untuk kedepan insyaAllah saya akan mencoba menulis artikel-artikel yang berkaitan dengan blog, IT, Tips & Triks, dan lainnya. Ya sebatas pengalaman dan sekemampuan saya tentunya. Dan hanya untuk mengisi blog O-man ini saja. Oke, Good Luck !
Wassalamualaikum....

0 komentar:

Berikan komentar Anda tentang artikel ini. Anda sopan kamipun segan. Terima kasih

Jika berminat dengan artikel-artikel di blog ini silahkan Follow by Email di bawah ini: